Laman

Welcome To My Blog

Thank's karena kamu sudah mengunjungi blogku.
Silahkan melihat-lihat dan mencari informasi tentang J-Rocks maupun J-Rockstar.
Tolong untuk mengunjungi blogku kembali. ^_*
Jangan lupa isi buku tamu ea :)

Mengenai Saya

Foto saya
I was a little girl who is still sitting in junior high school. I was the one cool, dirty, good, loyal friend, unique, exciting, weird, crazy, extra ordinary, love adventures, etc hmm, maybe that's all about me

Senin, 13 Desember 2010

Keterbatasan Tak Mengurangi Loyalitas

Dari pertama liat audisi festival Nescafe Musik Asik Get Started yang ditayangkan sama stasiun TV swasta nasional yang terhitung stasiun TV baru saat itu sudah membuat tertarik saya untuk mengikuti tayangan tersebut (saat itu saya kelas 1 SMP). Hingga akhirnya tersaring 12 finalis (kurang lebih segitu agak lupa tepatnya). Hanya 1 band yang bisa memikat saya, karena mainnya paling keren + masing masing personil punya skill yang mumpuni yaitu J-Rocks. Dan tidak salah saya menjagokannya karena J-Rocks keluar sebagai juara & menyanyikan lagu mestinya kuakhiri semua yang akhirnya masuk kompilasi album dari festival itu.Namun setelah itu saya tidak pernah mendengar lagi nama J-Rock's (saat itu ada tanda petik sebelum S) karena keterbatasan media juga (belum ada warnet di kota saya). Band favoritku ini trus mana ??? Koq g pernah denger lagi ???. Hingga saya melihat lagi muncul di TV (meskipun jarang banget pas itu) seiringan keluar album pertamanya, dengan dandanan yang Harajuku banget saat perform saat itu."Lho ini band yang saya jagokan dulu kan akhirnya muncul juga" ujar dalam hati saya dan karena saya yakin band itu bakal muncul lagi dan punya tempat di belantika musik Indonesia (i love J-Rocks). Setelah saya sering browsing saya banyak mendapatkan info mengenai J-Rocks lagi. Saya pun berkeinginan nonton secara live performnya mungkin di Semarang atau kota lainnya yang dekat dengan kotaku tinggal karena saya berpikir kayaknya g mungkin J-Rocks tampil di kotaku.

Tahun 2007 saya divonis penyakit OSTEOSARKOMA (kanker tulang) yang membuatku berjuang melawan penyakit itu dan lambat tahun pula semakin meningkatnya pamor J-Rocks, saat itu pula J-Rocks tampil di Semarang. Wah sedih banget g bisa nonton. Waktupun berjalan, saya juga telah menjalankan operasi dan pengobatan hingga tak kusangka tahun 2009 adalah tahun pertamaku menonton konser J-Rocks, sekitar 2 minggu sebelum saya menjalani kemoterapi ada kabar kalo J-Rocks mau tampil di kotaku, kota kecil yang sangat jarang sekali kedatangan artis ibu kota. Seneng banget akhirnya saya bisa nonton langsung, apalagi di kota sendiri. Meskipun dengan kondisi fisikku yang sudah berbeda setelah sakit itu, aku berangkat ke stadion tempat J-Rocks tampil dibantu tongkat kruk dengan teman - temanku...

Alhamdulillah lambat tahun semakin lama kesehatan saya juga makin membaik, dan begitu juga karir J-Rocks yang semakin meningkat dengan torehan prestasi prestasi tentunya. Setelah itu saya hampir selalu menonton konser J-Rocks tiap kali di sekitar Semarang dan Jogja (cuma absen beberapa kali saja). Saya juga mempunyai teman teman JRS yang begitu baik yang selalu membantu, melindungi saya untuk tidak kedesak desak apabila saat konser outdoor (terima kasih semua). Tidak lupa ditemani tongkat kruk saya, yang selalu menemani saya dan membantu saya berjalan.

"Mungkin kondisi fisikku g sesempurna dulu, namun tidak mengurangi kesempurnaan cintaku hanya untuk J-Rocks".

Oiya apabila anak J-Rockstars Jateng, Jogja, Jatim pernah melihat anak J-Rockstars saat menonton konser pakai tongkat kruk dan berjalan timpang. Itulah aku Gery J-Rockstars Demak. Loyalitas tiada batas untuk J-Rocks dari dulu, sekarang, dan selamanya...

1 spirit

Gery Jrs Demak

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

My Hit Counts

freedatingusa.com
Find free dating sites and your next love